PELATIHAN PEMBUATAN STORYBOOK BAGI SISWA SISWI SMK MAHARDIKA MALANG DALAM MENGINTEGRASIKAN TEKNOLOGI INFORMASI DAN KREATIVITAS SISWA

GUEST    18 April 2019

Storybook atau biasa dikenal dengan Istilah buku cerita dalam bahasa Indonesia diartikan sebagai sekumpulan cerita ya ng dibukukan dengan cara-cara tertentu. Tidak sedikit  masyarakat yang gemar membaca storybook. Kebutuhan masyarakat akan storybook semakin hari semakin meningkat.

Pengabdian kepada Masyarakat merupakan program kegiatan oleh perguruan tinggi dalam bentuk pendidikan dan pelatihan masyarakat, pelayanan masyarakat, serta kaji tindak dari ipteks yang dihasilkan oleh perguruan tinggi.. 

SMK Mahardika adalah salah satu sekolah yang ada di Kota Malang. Ada beberapa jurusan di sekolah ini. Seiring dengan perkembangan jaman maka siswa dituntut untuk bisa mengikuti pembelajaran dan kemajuan teknologi salah satunya adalah pembuatan Storybook. Hal ini bertujuan agar siswa sudah bisa membuat sendiri dan mempunyai ketrampilan menulis dan mengembangkannya menjadi bisnis dikemudian hari.  Program Pengabdian kepada Masyarakat ini diharapkan dapat memberikan kontribusi terhadap ilmu pengetahuan khususnya dibidang keterampilan dalam membuat  Storybook untuk mengintegrasikan teknologi informasi dan kreativitas siswa.